Harap Tunggu

Pasar Murah Bantu Persiapan Sambut Bulan Suci Ramadan
Oleh Prokopim Tala 28 Feb 2024, 14:03:35 | dibaca 51 x | Kategori Berita Umum
Pasar Murah Bantu Persiapan Sambut Bulan Suci Ramadan

Pj Bupati Tanah Laut (Tala) H Syamsir Rahman menerangkan pelaksanaan kegiatan pasar murah tidak hanya sebagai upaya untuk mengendalikan inflasi daerah, namun juga diharapkan membantu warga yang bersiap memasuki bulan suci ramadan. Hal tersebut Ia sampaikan saat membuka kegiatan Pasar Murah di Halaman Kantor Desa Kurau, Kecamatan Kurau, Selasa (27/2/2024).

"Pasar murah ini kami hadirkan untuk membantu masyarakat, meringankan daya beli masyarakat. Semoga ini bisa dimanfaatkan, beli seperlunya tidak usah memborong agar semua kebagian, sekaligus untuk persiapan menjelang bulan suci ramadan dua minggu lagi", ungkap Syamsir.

Lebih lanjut Ia menyampaikan kegiatan pasar murah akan terus di laksanakan beberapa waktu kedepan. Pihaknya tetap berkomitmen untuk melaksanakan pasar murah sebanyak 83 kali di tahun 2024 ini.

"Alhamdulillah ini sudah pasar murah yang ke-13. Target tahun ini ada 83 pasar murah yang akan kita laksanakan. Untuk di Kecamatan Kurau, saya minta ditambah kuota kegiatan pasar murahnya selain yang hari ini", pungkas Syamsir.

Turut hadir pada kegiatan tersebut Pj Ketua TP PKK Tala Hj Rizki Yulia Syamsir Rahman, Diskopdag Tala, Camat Kurau Zulpuaddin beserta forkopimcam dan para kepala desa se-Kecamatan Kurau.




Posting Terkait :
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

Web Links

  • Pemkab Tanah Laut
  • BKPSDM
  • WBS
  • Lapor !