Harap Tunggu

Syamsir Bagikan Daging Kurban Kepada Masyarakat
Oleh Prokopim Tala 17 Jun 2024, 20:22:57 | dibaca 255 x | Kategori Berita Umum
Syamsir Bagikan Daging Kurban Kepada Masyarakat

Pj Bupati Tanah Laut (Tala) H Syamsir menunjukkan kepeduliannya kepada masyarakat dengan turun langsung membagikan daging kurban secara door to door. Syamsir didampingi Pj Ketua TP PKK Tala memulai kegiatannya dengan membagikan daging kurban di Desa Tanjung, Kecamatan Bajuin pada Senin (17/6/2024).

 Di sana, Ia menyerahkan daging kurban kepada masyarakat yang kebetulan berada di pinggir jalan maupun secara langsung mendatangi rumah-rumah warga untuk mengantarkan daging kurban.

Setelah itu, Syamsir melanjutkan perjalanan ke Desa Panjaratan, Kecamatan Pelaihari. Di desa ini, ia juga membagikan daging kurban kepada masyarakat dengan cara yang sama.

Pj Bupati Tala mengatakan bahwa kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk rasa syukur atas nikmat yang diberikan oleh Allah SWT. Selain itu, Ia juga ingin memastikan bahwa semua masyarakat Tala dapat merasakan kebahagiaan di Hari Raya Idul Adha.

"Kita melaksanakan pemotongan hewan kurban di kediaman bupati sebanyak lima ekor sapi dan saya ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat Tala di Hari Raya Idul Adha ini. Semoga daging kurban ini dapat bermanfaat bagi mereka yang membutuhkan,"ujarnya.




Posting Terkait :
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

Web Links

  • Pemkab Tanah Laut
  • BKPSDM
  • WBS
  • Lapor !