Harap Tunggu

Wabup Sidak Dua Puskesmas
Oleh Prokopim Tala 01 Jul 2019, 16:10:28 | dibaca 439 x | Kategori Berita Umum
Wabup Sidak Dua Puskesmas

Keterangan Gambar : Wakil Bupati Abdi Rahman berbincang dengan warga yang antre di Puskesmas Pelaihari saat melakukan sidak, Senin (1/7).


Wakil Bupati Tanah Laut (Tala) melakukan sidak terhadap dua Pusat Pelayan Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) di Tala, yaitu Puskesmas Pelaihari dan Puskesmas Tirtajaya.

Pertama-tama Abdi Rahman melakukan sidak ke Puskesmas Pelaihari sekitar pukul 07.30 wita, Abdi pun langsung menyapa warga dan para petugas Puskesmas Pelaihari, ia pun langsung mengecek daftar hadir para pegawai di ruang Tata Usaha.

"Tadi saya lihat ada beberapa petugas paramedis atau dokter yang belum ada tandatangannya di daftar absen, padahal pasien sudah banyak yang mengantri," ujarnya,

Selain itu Abdi juga mengatakan bahwa Puskesmas Pelaihari masih kekurangan tenaga apoteker.

Dia juga menyoroti banyaknya antrean yang ada.

"Padahal di Ruangan Poli masih ada yang kosong dan tidak ada pelayanan, namun kenapa antrean masih membludak saya harap cepat dicarikan solusinya, agar pelayanan menjadi lebih baik lagi," tutur Abdi.

Usai melakukan pengecekan daftar hadir Abdi Rahman ditemani Kepala Puskesmas Pelaihari H Muhroji pun memeriksa satu persatu ruangan yang ada, Abdi pun menyayangkan karena ada beberapa ruangan yang agak berantakkan.

"Tadi saya lihat ada beberapa ruangan masih berantakan, saya berharap semuanya bisa dirapikan meski kita tahu bersama infrastruktur puskesmas ini belum memadai sehingga kita harus memaksimalkan dengan yang ada," ucapnya.

Wabup juga mengaku bahwa ia mendapat keluhan dari dokter internship mengenai kelengkapan obat. Pasalnya ketika mereka meresepkan obat, apa yang diresepkan tidak tersedia di tempat ini.

"Kita akan lakukan perencanaan proses pengadaannya, akan kita selesaikan segera," jelasnya.

Kepala Puskesmas Pelaihari H Muhroji mengatakan bahwa bangunan dari Puskesmas Pelaihari belum memenuhi Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 75, namun ia mengatakan bahwa itu tidak menjadi alasan bagi pihaknya untuk memberikan pelayanan yang terbaik.

"Kita selama ini memaksimalkan keterbatasan yang ada, saat ini Puskesmas Pelaihari melayani sekitar 40 ribu penduduk di Kecamatan Pelaihari, dan kami memiliki petugas sekitar 78 orang," jelasnya.

Usai melakukan sidak ke Puskesmas Pelaihari, Abdi Rahman pun melanjutkan sidak ke Puskesmas Tirtajaya, sesampainya disana Wabup tala pun langsung melakukan pengecekan setiap ruangan dan daftar absen petugas Puskesmas.

Abdi Rahman pun meminta kepada Kepala Puskesmas Tirtajaya agar setiap pukul 07.30 wita mengirimkan foto daftar absen kepada ajudannya.

"Kehadiran ini sangat penting, jika seorang petugas tidak absen atau lupa absen berarti dia juga lupa bekerja" ujar Abdi.




Posting Terkait :
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

Web Links

  • Pemkab Tanah Laut
  • BKPSDM
  • WBS
  • Lapor !